Sabtu, 29 September 2012

YANG TERBARU DARI INTEL


Intel dikabarkan tengah menyiapkan suksesor dari prosesor i7-3960X Extreme Edition, yakni i7-3970X Extreme Edition. Dan sayangnya, prosesor keluaran baru tersebut belum akan menggunakan desain Ivy Bridge dan masih memakai arsitektur berbasis Sandy Bridge. Prosesor terbaru tersebut bakal memiliki enam core, desain 12-thread serta cache L3 sebesar 15 MB. Prosesor ini juga memiliki TDP 150 Watt dan dilengkapi dengan multiplier unlocked yang memberikan kemudahan dalam melakukan overclocking.
Dan, perbedaan yang paling mencolok antara prosesor Extreme Edition ini dengan pendahulunya adalah masalah kecepatan. Jika i7-3960X mempunyai kecepatan 3.3GHz dan turbo mode 3.9GHz, maka prosesor terbaru i7-3970X ini hadir dengan kecepatan 3.5GHz dengan turbo mode 4GHz. Mengenai harga, kemungkinan prosesor ini dijual dengan harga yang tinggi, yakni sekitar $1.000 USD. Mengenai waktu peluncuran dari prosesor ini, pihak Intel masih belum memberikan pernyataan. Namun, banyak pihak memperkirakan bahwa prosesor ini bakal bisa ditemui di pasaran pada kuartal 4 tahun 2012 ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar